Berita  

Polsek Madapangga Laksanakan Pengamanan Usaha Pangan Murah di Desa Dena

Bima, NTB (10/11) – Polsek Madapangga Polres Bima Polda NTB melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan usaha pangan murah.

Kegiatan tersebut terlaksana atas kerja sama dinas ketahanan pangan Kabupaten Bima dan Bulog unit Bima

Usaha pangan murah itu berlangsung pada Kamis (07/11/24) sekira pukul 10.00. WITA di depan Kantor Desa Dena Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima.

Ditempat terpisah Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Adib Widayaka pengamanan itu bertujuan untuk memastikan kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan aman.

Pengamanan dan monitoring tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Madapangga Iptu Ruslan Agus berjalan dengan lancar dan aman Pungkas Adib menutup rilisnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *